Solo Property adalah Perusahaan Jasa Arsitek

Pertanyaan Seputar Layanan Jasa Arsitek Solo Property

Apa Jasa Arsitek Desain Solo Property?

Solo Property adalah Perusahaan Jasa Arsitek yang menyediakan jasa mendesain villa, private house, rumah mewah, rumah bali modern, rumah ekslusif, perumahan, ruko, kos, apartement, dll.

Apa saja yang akan saya dapatkan dengan memesan desain di Solo Property?

KELENGAKAPAN GAMBAR DAN PELAYANAN:
1. Konsep Denah 2D (AutoCad).
2. Konsep Modeling 3D (Sketch Up).
3. Gambar Visual 3D Exterior versi Lumion (3D) 15-50 gambar.
4. Gambar Visual 3D Interior versi Lumion (3D) 15-50 gambar.
5. Gambar Visual Render Halus (3D Max)*
0-500m2: mendapat 2 view render halus (2 exterior & 1 interior)
501-1000m2: mendapat 5 view render halus (3 exterior & 2 interior)
6. Video 3D Exterior & 3D Interior versi Lumion/Cinema 4D durasi +- 2 menit
7. RAB Bangunan standar Solo Property
8. Gambar teknis Arsitektur, Struktur & MEP (Mekanikal, Eletrikal, Plumbing):
a. Denah lantai 1
b. Denah lantai 2 dst.*(khusus bangunan 2lt dan lebih)
c. Tampak Depan
d. Tampak Belakang
e. Tampak Samping Kanan
f. Tampak Samping Kiri
g. Potongan (menyesuaikan)
h. Rencana Plafond (tiap lantai)
i. Rencana Pelantaian (tiap lantai)
j. Rencana Kusen (tiap lantai)
k. Detail Kusen, Jendela, Pintu
l. Detail Tangga & Struktur Tangga
m. Detail Pagar
n. Detail Kamar Mandi Utama
o. Denah Rencana Pondasi dan Sloof
p. Denah Rencana Kolom (tiap lantai)
q. Denah Rencana Balok dan Ring Balok (tiap lantai)
r. Denah Rencana Ring Balok pada leheran atap
s. Portal
t. Detail Pembesian Struktur (Sloof, Balok, Kolom)
u. Detail Pondasi Batukali/Batukarang
v. Detail Pondasi telapak/borepile/tiang pancang (menyesuaikan)
w. Detail Slab
x. Detail Kolam Renang (jika ada)
y. Rencana Titik Lampu, Stop Kontak, Saklar, Titik AC tiap lantai
z. Rencana Instalasi Air Bersih, Air Kotor, Air Hujan & Buangan
aa. Rencana Instalasi Air Dingin & Air Panas (jika ada)
ab. Detail Septictank
bc. Detail Peresapan
dll sesuai kesepakatan
LAYANAN YANG TIDAK TERMASUK
1. Jasa Pengurusan Perijinan & Pembuatan Gambar IMB
2. Jasa Pengukuran Topografi
3. Jasa Tes Sondir Tanah
4. Jasa Perhitungan & Analisa struktur dan teknis
Apakah Solo Property juga melayani jasa kontruksi/jasa membangun rumah?
Berkaitan dengan semakin banyaknya pemesanan desain pada perusahaan kami, maka mulai awal 2018 kami memutuskan untuk berfokus pada jasa desain saja untuk lebih mengembangkan desain dan fitur-fiturnya, sedangkan jasa pelaksana pembangunan akan kami serahkan kepada kontraktor (pihak ketiga) dari klien atau partner kami. Kami akan membantu memberikan informasi dan tips-tips pengawasan pembangunan rumah agar aman bagi Anda.

Apakah Solo Property menerima pembayaran bertahap?

Solo Property memang memberikan pola pembayaran secara bertahap. Kami membagi menjadi 3 tahapan yaitu:
30% pada tahap konsep 2D atau denah (bisa revisi)
50% pada tahap konsep 3D dan render 3D (bisa revisi)
20% pada tahap gambar teknis (tanpa revisi).

Bagaimana prosedur pemesanan jasa desain di Solo Property?

Prosedur Pemesanan dan Tahapan Pembayaran dapat dilihat di:
JASA DESAIN ARSITEK RUMAH
JASA DESAIN VILLA, PERUMAHAN, HOTEL & BANGUNAN KOMERSIL

Berapa lama waktu yang diperlukan untuk menyelesaikan sebuah desain?

Sebuah desain rata-rata dikerjakan selama selama 2-5 bulan (bangunan private house / rumah tinggal / private villa), 2-6 bulan untuk desain perumahan, villa ekslusif, Hotel Butik, dan bangunan komersil per unit, 6-12 bulan untuk desain Kompleks Hotel dan Resort. Hal ini karena Solo Property memberikan kebebasan untuk revisi selama tahap pembuatan denah dan pembuatan 3D hingga Klien mendapatkan desain yang memuaskan.

Hal apa saja yang perlu saya siapkan sebelum memulai desain?

Anda memberikan keterangan lengkap mengenai informasi berikut:
Lokasi Lahan dan Ukuran/dimensi Lahan (scan/softcopy Hasil ukur lahan) termasuk Garis Sempedan Bangunan (batas-batas lahan yang boleh dibangun) apabila sudah diketahui.
Gaya desain atau Style Rumah yang disukai (Classic, Modern, Tropis, Kontemporer, dll)
Rencana Budget untuk Bangunan (<1M, 1-5M, >5M), ini bersifat optional sebagai perkiraan arsitek agar tidak over budget.
Rincian Kebutuhan ruang serinci mungkin. Contoh:
1 K. Tidur Utama, 1 K. Mandi Utama, 1 Walk in Closet Utama, 3 K. Tidur Anak, 3 K. Mandi Anak, 3 Walkin Closet Anak, 2 K. Mandi Luar, 1 K. Pembantu, 1 K. Mandi Pembantu, 1 R. Tamu, 2 R. Keluarga, 1 R. Makan, 1 Dapur Kering, 1 Dapur Basah, 1 Gudang, 1 R. Laundry, 1 R. Jemur, 1 R. Belajar, 1 R. Kerja, 1 K. Suci/Mushola, 1 R. Multimedia (Karaoke + Movie), 1 R. Fitnes/Gym, 1 Rooftop, Garasi 4 Mobil, Carport 2 Mobil, Tangga, Teras Depan, Teras Belakang, Balkon Depan, Balkon Belakang, Kolam Renang, Pool deck/Dek Kolam Renang, Kolam Ikan

Jasa Arsitek Rumah Minimalis Terbaik di Solo

Belakangan ini pekerjaan arsitek adalah pekerjaan yang cukup populer di kalangan masyarakat. Ya, arsitek merupakan orang yang bekerja untuk mendesain rumah dan segala sesuatunya tentang bangunan. Seorang arsitek memiliki keahliannya sendiri dalam pembuatan konsep rumah yang berbeda dengan rumah lainnya. Desain, informasi material, rincian biaya pembangunan hingga segala hal yang detail pun akan diberitahukan oleh arsitek kepada kliennya. Jasa arsitek Solo dan kota besar lainnya kini juga kian berkembang sejak kebutuhan masyarakat akan profesi ini kian meningkat.Jika Anda berencana untuk menggunakan jasa arsitek untuk membangun rumah hunian Anda, maka Anda sebaiknya tahu cara memilih arsitek yang tepat. Berikut ini beberapa tips yang bisa Anda terapkan untuk memilih arsitek yang sesuai, antara lain:

Berpengalaman

Pengalaman dalam dunia arsitektur seorang arsitek terkait harus menjadi pertimbangan yang terpenting untuk Anda. Kini banyak sekali yang menawarkan kemampuan dalam arsitekturnya, namun ternyata kemampuannya banyak juga yang masih diragukan. Untuk mengetahui apakah arsitek tersebut memiliki pengalaman atau tidak, maka Anda bisa melihat portofolio bangunan yang pernah dikerjakannya. Jasa arsitek rumah minimalis kini banyak dicari. Anda bisa melihat beberapa penawaran dari dunia maya, misalnya di Solo Property.

Survei lokasi

Setelah Anda menemukan arsitek yang sesuai, maka Anda juga perlu melakukan survei lokasi bangunan. Survei ini sangat diperlukan demi dapat memberikan gambaran kepada arsitek terkait rancangan yang akan dibuat beserta deskripsinya. Umumnya proses ini tidak hanya bisa dilakukan sekali, namun bisa juga butuh waktu lebih dari itu untuk peninjauan, apalagi untuk tipe-tipe bangunan yang komersil.

Proposal Konsep Desain

Setelah arsitek memiliki pandangan terhadap rancangan bangunan dan memadukan dengan apa yang Anda mau, selanjutnya arsitek akan menyerahkan proposal untuk konsep desainnya yang memerlukan persetujuan Anda. Proposal ini umumnya hanya berisikan gambar denah dan fasad saja. Jika Anda sebagai kliennya merasa tidak sreg dengan bentuknya, akan bisa dilakukan pengubahan sampai menemukan konsep yang paling tepat.

Kontrak Kerja

Setelah konsep terselesaikan, harga yang diajukan biasanya juga sudah dilampirkan di dalamnya. Pastikan membaca kontrak dengan detail dan ketahui hak apa yang Anda dapatkan. Mungkin Anda bertanya-tanya, berapa biaya/tarif jasa arsitek rumah, bukan? Biaya ini biasanya akan disesuaikan dengan luas bangunan, harga bangunan dan konsep bangunannya. Untuk presentasenya biasanya mulai dari 1,5% hingga 8% dari harga bangunan tersebut.

Mencari Kontraktor

Perlu diketahui jika arsitek dan kontraktor merupakan dua tugas berbeda. Jika arsitek bertugas mendesain, kontraktor bertugas untuk menjalankan apa yang sudah didesain tersebut. Anda bisa mencari kontraktor sendiri ataupun sepaket dengan rekomendasi arsitek. Sesuaikan saja dengan anggaran yang dimiliki.

Setelah mendapatkan konsep secara keseluruhan, pembangunan pun akan dimulai. Proses pembangunan ini akan selesai dalam waktu yang berbeda-beda sesuai dengan bentuk bangunan konsep awal tadi. Masa pembangunannya sendiri biasa memakan 6 bulanan untuk membuat rumah, namun bisa juga lebih lama tergantung dari kecepatan sang kontraktor tersebut. Setelah bangunan dirasa selesai, Anda akan diberikan masa retensi di mana Anda bisa melihat rumah dan seisinya lalu akan diberikan waktu garansi selama 3 bulan. Untuk waktu ini, Anda bisa mengajukan klaim ketika butuh pengubahan atau perbaikan jika memang bangunan yang sudah jadi dirasa tidak sesuai dengan yang ada di konsepnya.

Meski memang profesi arsitek saat ini banyak dicari, namun lebih banyak orang yang memilih untuk mendesain rumah idamannya sendiri. Hal ini lantaran biaya jasa arsitek yang dianggap mahal sehingga banyak masyarakat yang kurang mampu ketika membayar. Padahal, saat ini sudah banyak juga jasa arsitek murah yang terjangkau. Dengan menggunakan jasa arsitek, Anda bisa membuat rumah lebih baik dari segi desain dan pembangunan pun akan berjalan secara lebih efektif.

Berikut ini adalah beberapa alasan mengapa Anda butuh sekali arsitek untuk membantu proses pembangunan rumah Anda:

Tahap Awal Pembangunan Terencana

Sebagai permulaan, biasanya arsitek akan berdiskusi dengan Anda terkait pembangunan rumah tersebut misalnya terkait ruang yang dibutuhkan, jumlah ruangan, bangunan bertingkat atau tidak, model rumah, dan masih banyak lagi. Semua unek-unek mengenai rumah impian ini bisa Anda beritahukan kepada pihak arsitek yang selanjutnya akan merumuskan konsep rumahnya. Nantinya akan ada draft visual yang berbentuk 3 dimensi untuk memudahkan penyesuaian atas apa yang Anda mau dan tidak. Rencana pembiayaan bangunan serta perkiraan waktu juga bisa Anda dapatkan nantinya.

Tata Letak Ruang Efisien

Arsitek akan memikirkan secara matang segala hal terkait pembangunan rumah Anda mulai dari anggaran, ukuran tiap ruangan, peletakan jendela, tinggi pintu, dan masih banyak lagi. Jika Anda ingin membangun rumah yang mewah, jasa arsitek desain rumah mewah akan sangat dibutuhkan dalam hal ini sehingga hasil akhir dari tata letak setiap ruangannya menjadi lebih efisien lagi.

Struktur dan bahan bangunan bisa disesuaikan

Hal yang mendasar dan penting adalah rancangan pondasi, struktur bangunan, sampai material yang nantinya akan dipakai. Itu semua akan dipertimbangkan matang-matang oleh para arsitek ini. Hal ini demi mendapatkan hasil yang lebih efisien. Dengan cara ini, Anda akan bisa lebih meminimalisir pengeluaran ketika membangun rumah.

Keuntungan Pasca Pembangunan

Proses pembangunan yang diawasi sepenuhnya oleh arsitek pasti akan menghasilkan karya bangunan yang lebih terpercaya dan terjamin. Karena proses dikontrol, kinerja kontraktor juga efisien, struktur bangunan hingga materialnya betul-betul dipertimbangkan, sehingga hasil dari bangunan yang Anda miliki pun pastinya lebih bisa terjaga. Biasanya setelah selesai pembangunan, arsitek juga akan memberikan kepada Anda file gambar yang dibutuhkan, misalnya gambar denah, struktur bangunan detail dan sebagainya sehingga berfungsi nantinya jika Anda akan melakukan renovasi di kemudian hari.
Terkait biaya arsitek, pada dasarnya setiap arsitek memiliki standar biaya masing-masing. Namun, tidak menutup kemungkinan jika Anda tetap bisa menawar biaya tersebut dengan berbagai pertimbangan yang ada. Tetapi, kini Anda tidak perlu bingung lagi dalam menemukan arsitek yang berpengalaman karena sudah banyak sekali jasa arsitek yang tersedia. Salah satunya, Anda bisa mengunjungi website Solo Property yang memuat jelas portofolio dan pengalaman ratusan tim arsitek yang sangat mumpuni. Tim dari Solo Property ini bahkan sudah membangun berbagai proyek baik di dalam maupun luar negeri sehingga kemampuannya memang mumpuni. Jika Anda tertarik untuk menggunakan jasanya, maka Anda bisa langsung menghubungi nomor +62-8812-941-957.
Jasa Arsitek Desain Rumah Solo Property merupakan spesialis jasa arsitek desain rumah, desain arsitek hotel, desain arsitek villa, desain arsitek showroom, desain arsitek ruko, desain arsitek rumah sakit, desain arsitek cafe, desain arsitek kantor, desain arsitek  sekolahan. Kami memiliki team ahli dalam perancangan dan desain arsitek untuk memenuhi kebutuhan Anda. Desain Arsitek Solo Property memilki keunggulan dalam jasa arsitek desain rumah berkualitas, desain villa modern profesional berpengalaman.
Desain Arsitek Solo

Why.. Desain Arsitek Solo Property

Berawal dari sebuah unit usaha dengan lingkup kecil yaitu melayani jasa desain bangunan, Solo Property berkembang menjadi unit usaha yang mencakup Architecture, General Contractor dan Property Agent. Dengan dukungan dan kerja sama tim yang terdiri dari tenaga-tenaga profesional dan terlatih dibidangnya, maka Solo Property selalu mengedepankan kualitas dan pelayanan yang terbaik untuk membuat seluruh klien Solo Property merasa puas. Kami belajar dari usaha kontruksi dan menjadi agen properti sehingga melengkapi pengalaman sebagai arsitek tidak hanya sebatas mendesain seni, tapi penuh perhitungan teknis dengan ukuran yang se-presisi mungkin serta mampu menilai keinginan pasar guna menunjang bisnis Anda. Kemudian Pada tahun 2018 Solo Property juga berfokus sebagai perusahaan jasa arsitek profesional dengan banyaknya request dari seluruh Indonesia bahkan luar negeri.Solo Property memanfaatkan kemajuan teknologi untuk menciptakan desain tiga dimensi (3D) yang mendekati realita dengan ukuran skala riil sehingga memudahkan para klien untuk memahami bagaimana bentuk bangunan dari berbagai sudut. Solo Property berpengalaman dalam mendesain rumah/private house, villa, residential/perumahan, dan bangunan komersial lainnya seperti ruko, kampus, apartemen, spa, kantor, ruko, kos, guest house, kompleks villa, hingga hotel. Dengan berbekal keahlian yang dimiliki, Solo Property yakin dapat mewujudkan rumah/villa/bangunan impian Anda menjadi kenyataan dan sesuai standar keamanan, kualitas terbaik dan harga yang sesuai.
Perbedaan Kontraktor dengan Developer/Pengembang (Property)

Dari nama nya saja sudah bisa kita tebak, seorang kontraktor sering juga disebut dengan kata pemborong, berbeda jauh dengan pengembang atau developer, kontrak adalah suatu perjanjian kerja dngan pemilik proyek (owner), misalnya lembaga pemerintahan yang mengontrak , menyewa seseorang atau perusahaan untuk melaksanakan pekerjaan tertentu, kasarnya kontraktor adalah orang sewaan yang di tunjuk untuk menjalankan sebuah proyek.

Seorang kontraktor berupaya mendapatkan kontrak kerja dengan cara mengikuti lelang proyek atau mengikuti tender, katakanlah satu lembaga pemerintah daerah akan membangun sebuah gedung perkantoran atau jembatan dengan nilai anggaran 1 miliar, maka para kontraktor berlomba-lomba untuk mendapatkan pekerjaan tersebut melalui lelang atau tender, mereka berlomba menawar harga , biasanya calon kontraktor yang menawar harga paling rendah yang keluar sebagai pemenang meskipun tidak selalu harga rendah yang menang , bisa saja harga rendah menjadi tidak wajar karena tidak sesuai dengan perhitungan yang sudah di buat oleh konsultan sebelumnya, siapa pula itu konsultan? Nanti saja kita bahas.

Kontraktor melaksanakan suatu pekerjaan sesuai dengan spesifikasi yang sudah di tentukan tidak boleh kurang atau lebih, begitu selesai barulah mereka mereka mendapatkan pembayaran lunas dari pemerintah atau owner proyek.


Developer / Pengembang

Berbeda dengan pengembang perumahan, atau Developer, Developer tidak ubahnya seperti usaha konveksi atau pedagang gorengan, mereka membeli pisang kemudian mengoalah pisang tersebut menjadi gorengan lalu menjual nya. Seorang developer juga begitu, mereka mencari lahan, baca cara membeli lahan perumahan kemudian membangun rumah lalu rumah tersebut di jual lagi, begitu seterusnya. Developer di tuntut untuk piawai, karena tidak ada jaminan sebuah rumah akan terjual, berbeda dengan kontraktor, begitu pekerjaan selesai maka uang bisa diterima, tapi seorang developer selesai membangun mereka masih harus menunggu untuk terjual dulu, oleh sebab itu seorang developer juga mempekerjakan seorang marketing perumahan untuk menjual rumah-rumahnya.

Developer harus mempunyai mental tahan banting juga kreatif dalam melaksanakan bisnis nya, sebab seorang developer akan berhadapan dengan banyak masalah di lapangan, mulai dari membebaskan sebuah lahan, pertentangan dari masyarakat setempat, gangguan dari preman yang suka mintak jatah dengan kedok uang keamanan dan lain sebagainya. Hal ini bisa menjadi sangat serius bila anda tidak pandai-pandai menghadapinya, lalu bagaimana cara nya? Simak saja cara menghadapi preman yang mengganggu proyek property kita, bagaimana pula cara menghadapi pertentangan dari masyarakat setempat.

Mengapa Desain Arsitek harus Solo Property?

Desain Arsitek Solo Property Memiliki Budaya Dalam Perusahaan…
  1. Integritas (Jujur, Disiplin, Konsisten, Setia dan Bertanggung-jawab untuk mewujudkan visi yang sama)
  2. Profesionalisme (meningkatkan kompetensi dan senantiasa berusaha memberikan yang terbaik, memiliki prioritas dan koordinasi yang baik, sopan, ramah dan komunikatif kepada klien dengan tag line: aman, berkualitas dan memuaskan)
  3. Perbaikan tiada henti (Berusaha untuk selalu solutif, kreatif, inovatif, dan senantiasa melakukan penyempurnaan dalam segala bidang mulai dari managemen, kualitas desain
Recent Posts

Harga dan Prosedur Jasa Arsitek Desain Rumah Solo Property

Berikut ini adalah informasi mengenai harga / biaya / fee jasa arsitek desain rumah, prosedur pemesanan jasa arsitek, dan keterangan mengenai gambar dan layanan apa saja yang termasuk ke dalam biaya tersebut. Pengkategorian biaya desain rumah didasarkan kepada rekomendasi luas bangunan yang dihitung berdasarkan kebutuhan ruang, luasan lahan, serta style yang disukai. Untuk menentukan rentang luas bangunan, Klien dapat berkonsultasi lebih dulu dengan Arsitek kami.

BIAYA JASA ARSITEK DESAIN SOLO PROPERTY

Berikut merupakan daftar biaya jasa desain arsitek rumah di Solo Property, silahkan lihat tabel di bawah ini untuk prakiraan harga jasa arsitek desain rumah untuk mengetahu estimasi biaya dalam pembuatan desain arsitek rumah, villa, hotel, kantor, gudang, sekolahan, universitas, rumah sakit, caffe, showroom atau bangunan Anda.
SMALL & MEDIUM SIZE
No. Luas Bangunan Biaya Desain
1.  0-250 m2 Rp 35.000.000
2.  251-300 m2 Rp 40.000.000
3.  301-350 m2 Rp 45.000.000
4.  351-400 m2 Rp 50.000.000
5.  401-450 m2 Rp 55.000.000
6.  451-500 m2 Rp 60.000.000
BIG SIZE
No. Luas Bangunan Biaya Desain
1.  501-600 m2 Rp 82.500.000
2.  601-700 m2 Rp 97.500.000
3.  701-800 m2 Rp 112.500.000
4.  801-900 m2 Rp 127.500.000
5.  901-1000 m2 Rp 142.500.000
EXTRA BIG BUILDING
No. Luas Bangunan Biaya Desain
1.  > 1000 m2 Rp 150.000 / m2


0 komentar:

Posting Komentar